Sabtu, 29 November 2014

Suzulight FB/FBD, mbah buyutnya Suzuki Carry


Siapa yang gak kenal dengan Suzuki Carry, MPV sejuta umat pada jamannya. Suzuki ini berjaya mulai akhir 70an hingga memasuki abad 21. Kalo melihat sejarahnya Carry ini memiliki memiliki riwayat yang panjang.


Jika dihitung sampai dengan sekarang Suzuki Carry telah mengalami metamorforsa hingga 10 generasi. Carry generasi pertama lahir bulan Oktober tahun 1961. Saat pertama hadir Carry masih memiliki bonet alias hidung. 
Walaupun demikian mobil yang diberi nama Suzulight FB ini sama seperti Carry modern dengan mesin dibawah jog depan. Model pertama lahir sebagai mobil pengangkut barang atau pick up yang pada saat itu disebut "semi-cabover".

Mesin yang disandangnya pun masih sederhana dua silinder 2 stroke,359 cc (21,9 cu in) berpendingin udara yang mampu menghasilkan tenaga 21 hp (16 kW). Mesin ini pada perkembangannya menjadi tiga-silinder. Dengan tenaga setara motor 200cc jaman sekarang top speednya juga baru mencapai 76 km / h (47 mph).

Suspensi masih FB kaku dengan pegas daun di bagian depan dan belakang. Setahun kemudian Suzuki menambahkan panel van (FBC) yang mulai tersedia di pasar pada bulan Juli 1962.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar